setelah kita mengetahui apa itu anime, pasti beberapa dari kita ingin tau kan cara bagaimana menggambar anime dengan mudah?
Okee.. oleh karena itu disini kita akan sedikit membahas bagaimana cara menggambar anime dengan baik, di sarankan untuk para pemula yang ingin menggambar, sebaiknya menggunakan kertas, pensil, penghapus, dan penggaris, Kalian juga boleh menggambar anime dengan software yang sudah di sediakan, keunggulan menggunakan software kita akan lebih mudah menaruh bentuk-bentuk muka atau postur tubuh yang sudah di sediakan, atau kita juga bisa menggamabar langsung menggunakan imajinasi kita lewat software-software tersebut, tergantung bagaimana kalian suka menggambarnya dimana, apakah di kertas atau di komputer/ gadget lainya.
Video Tutorial menggambar menggunakan kertas
Ini salah satu teknik menggambar karakter anime di kertas dengan pensil, kalian bisa mengubah-ubah sesuai bagaimana selera kalian dalam menggambar, untuk yang sudah terbiasa menggambar mereka akan menggunakan ukuran ketebalan pensil yang berbeda-beda sesuai kebutuhan
ini contoh dari ketebalan pensil pada umumnya, tapi untuk menggambar biasas nya menggunakan "Drawing Pen"
nah Drawing Pen ini lebih enak dan mudah digunakan untuk menggambar anime-anime, sangat di rekomendasikan jika ingin belajar, jika tidak punya, pakai pensil biasa pun tidak masalah karena gambar yang bagus tidak di lihat dari Drawing pen atau Pensil biasa 😁
Tutorial menggambar menggunakan Paint Tool Sai di PC
Okey setelah kita tahu bagaimana cara menggambar di media kertas, sekarang kita beralih ke PC, disini saya menyarankan menggunakan software "Paint Tool Sai" kenapa? Karena banyak fiture-fiture yang sangat mendukung untuk membuat animasi/anime, dan banyak yang menggunakan paint tool sai ini sebagai media pembuatan anime mereka, karena lebih mudah di gunakan dari pemula sampai yang sudah bisa di bilang "ahli"
Anda bisa mendownload Paint Tool Sai di link di bawah
Dan kalau sudah di download, bisa di praktekan saja langsung cara menggambar nya dengan melihat video tutorial di bawah ini 😀😁
Sekian Tutorial menggambar semoga membantu kalian dalam menggambar anime-anime yang kalian sukai, dan tolong berikan komentar dan kritik agar kami bisa lebih baik dalam membuat blog ini 😉😁